
Pantauan detikcom, Katana berwarna hijau dengan plat nomor TNI 2760-00 menabrak separator di Jl Dr Soepomo, Tebet, tepatnya di depan The Royal Palace, Minggu (21/8/2011). Katana itu terguling ke kiri, sehingga semua roda kanannya berada di atas. Posisi terguling Katana itu berada di ruas Pancoran-Manggarai sehingga jalur tersebut macet 500 meter.
Sedangkan tiang lampu jalan di separator, pondasinya terlihat jebol, tiangnya terlihat bengkok dan condong ke ruas Manggarai-Pancoran, sehingga ruas tersebut juga macet 500 meter.
Menurut saksi mata, seorang satpam The Royal Palace yang enggan disebutkan namanya, penumpang Katana itu hanya satu.
"Sopirnya doang. Nggak tahu penyebabnya apa hingga terdengar bunyi keras seperti mobil tabrakan, sekitar pukul 11.30 WIB," jelasnya di lokasi.
Pantauan detikcom, sang sopir yang memakai kaos berwarna abu-abu tidak terlihat terluka. Tak ada orang lain dan kendaraan lain di TKP saat kecelakaan terjadi.
Hingga pukul 12.22 WIB, jeep tersebut dibalikkan dan diderek oleh derek polisi dari Unit Laka Polres Jakarta Selatan. Tampak juga beberapa personel Polisi Militer yang melakukan olah TKP.
(nwk/fay)
Labels:
berita
Thanks for reading Katana TNI Tabrak Separator Jalan di Dr Soepomo. Please share...!
0 Komentar untuk "Katana TNI Tabrak Separator Jalan di Dr Soepomo"
Tanggapan Anda Gimana?